PAPUA – Ketua Wanita Katholik (WK) Nela Mote mengatakan, dari 6 Stade Paroki St Maria Ratu Rosari Idakebo gelar berbagai perlombaan seperti baca Alkitab suci, cerdas cermat, nyanyian adat perempuan (yagamoudoka Ugaa) dan perhiasan perempuan mee yang berlangsung di Aula Katolik St Maria Ratu Rosari Idakebo pada Sabtu 22 Januari 2022.
“Mereka menggunakan pakaian cawat dan menggunakan bahasa daerah (mee) ikut perlombaan,” ujar Nela.
Lebih lanjut Aleks Pekei mengaku bahwa membaca Alkitab merupakan referensi iman kita terhadap Tuhan.
“Rajin kita Membaca kitab Suci dan mengamalkan nilai-nilai Iman yang ada didalamnya, dalam hubungan dengan Tuhan dan sesama. Baca kitab suci ini sebagai referensi iman kita, jika kita ingin hidup dalam kebenaran,” ujar Pigai
Pigai juga sekaligus umumkan hasil juara membaca Alkitab yang telah berlangsung.
“Yang menilai Juara 1 (Satu) diperhitungkan oleh Tuhan Allah itu sendiri. Juara (satu), Stase Goodide, Stase Ekimani, Stase Pugatadi
Juara 2 (Dua ) Stase Idakebo, Stase Yametadi, Juara 3 (tiga) Stase Obayo,” terangnya.
Disamping itu tim Juri Ibu Albertina Degei mengaku, kegiatan cerdas cermat yang telah berlangsung tersebut merupakan kegiatan positif. Sekaligus menjelaskan pemenang dalam lomba tersebut.
“Kegiatan cerdas cermat ini sangat positif tepat teladan dan sikap orang Kudus patut jadi cermin dan pegangan hidup bagi wanita Katolik yang ada 6 Stase di paroki St Maria Ratu Rosari Idakebo,” ungkapnya.
“Soal yang di ambil dalam kisah bunda Maria selama Tuhan Yesus mengandung dan melahirkan sampai membesarkannya. Soal 15 nomor jadi sesuai jawabannya 1. Stase Pugatadi Stase Yametadi, 2. juara dua Stase Goodide Stase Ekimani 3. juara tiga Stase Obayo, Stase idakebo,” lanjutnya.
“Nyanyian adat budaya mama-mama untuk merajut pikiran positif, menghiasi, dan menjadi kreasi yang menggambarkan kemahiran pikiran dan seluruh tubuh memiliki gerakan bating untuk mempertahankan dan lestarikan budaya Mogee dengan tarian yang menarik tetap pegang memiliki filosofi hidup budaya meepago Dogiyai Papua,” Ungkap Tim juri Yosep Goo.
“1.juara satu Stase Idakebo, Stase pugatadi 2.juara Dua Stase Ekimani, Stase Yametadi 3. Juara Tiga Stase Goodide, Stase Obayo,” lanjutnya.
Tim pastoral Diakon Aleks Pigai menambah, “kami dari tim pastoral Idakebo Apresiasi kepada Wanita Katolik (WK) yang mana ambil bagian untuk menyukseskan kegiatan perlombaan baca kitab suci, cerdas cermat, nyanyian Adat Perempuan (Yagamo Ka Ugaa) teruslah kita kembangkan dan tradisi budaya kita selalu kita wariskan kegenerasi penerus anak bangsa,” tambahkan.
Diakhir Aleks Pigai juga mengapresiasi wanita katholik yang telah melangsungkan perlombaan.
“Dengan kegiatan perlombaan ini guna melancarkan wanita Katolik (WK) dari 6 Stase untuk terus tingkatkan kualitas kemampuan mengikuti drama bunda Maria dan Tuhan Yesus itu sendiri sebagai bagian dari belajar umat St maria Ratu Rosari idakebo,” tutup Pigai.
(Yesaya Goo)