Fakfak, majalahkribo.com – Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Fakfak terus berupaya meningkatkan kredibilitas, integritas dan akuntabilitas proses Pemilihan Umum (Pemilu) dan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) tahun 2024 mendatang.

Hal itu diungkapkan, Siofanus Irfan Kareth, Ketua Bawaslu Kabupaten Fakfak saat melaksanakan Sosialisasi Pengawasan Pemilu Partisipatif Bersama Organisasi Masyarakat dan Organisasi Kemahasiswaan Selasa, (04/04/23) Sore, bertempat di ruang pertemuan Hotel Fakfak.

Kata Dia, Peran Pengawas Pemilu dan Peran Strategis Masyarakat Dalam Pengawasan Pemilu Tahun 2024 sangatlah penting.

“Jumlah penduduk setiap Desa pada Distrik berbeda-beda sedangkan Bawaslu hanya memiliki pengawas satu orang saja di setiap desa dan kelurahan sehingga perlu peran masyarakat mengawasi”, Ujar  Dia.

Ia mengatakan, peran masyarakat sangat penting ikut serta mengawasi sehingga sosialisasi mengundang perwakilan Panwas, tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh pemuda, dan organisasi organisasi serta para mahasiswa.

Dijelaskan, peserta sosialisasi diberi materi terkait pengawasan yang bisa mereka lakukan termasuk ikut serta mensosialisasikan agar masyarakat menggunakan hak pilihnya sekaligus mengawasi pemilihan.

“Kami berharap, peserta sosialisasi mendapatkan pengetahuan tentang pengawasan yang bisa dilakukan kemudian menyampaikan kepada masyarakat sehingga bersama – sama melakukan pengawasan yang ada di wilayah masing-masing”, Harap Dia.

Lanjut Dia lagi, dengan adanya kegiatan sosialisasi ini masyarakat dapat membantu dalam tahap demi tahap dan sampai ke tahap pemilihan dikarenakan jumlah pengawas di lapangan tidak sebanding dengan yang diawasi sehingga partisipasi masyarakat sangat penting dalam membantu Bawaslu melakukan pengawasan pemilu tahun 2024.

“Untuk masyarakat yang terlibat dalam pengawasan hendaknya harus memahami larangan dalam penyelenggaraan pemilu dan turut mengawal setiap prosesnya disamping menghindari hoax atau berita bohong yang dapat merusak suasana atau perayaan Pemilu tahun 2024” Lanjut Dia.

Share this Link

Comments are closed.