DOGIYAI – Kapolres Dogiyai Kompol Samuel D Tatiratu SIK bersama dengan anggota Polres Dogiyai nekat untuk terjang genangan banjir akibat luapan sungai untuk berikan bantuan kepada SD Negeri Inpres Bukapa yang diterima langsung oleh Kepala Sekolah Bapak Saul Iyai. S. Pd yang bertempat di Distrik Kamuu Selatan Kabupaten Dogiyai (29/08/2022)
Dalam kesempatan tersebut Kapolres Dogiyai Kompol Samuel D Tatiratu SIK mengatakan bahwa bantuan yang diberikan ini sengaja dilakukan bukan hanya di daerah kota melainkan di daerah terpencil juga, kami berikan bantuan semampu kami sebagai salah satu bentuk kehadiran Polri di tengah masyarakat.
“Jumlah bantuan ini juga tidak begitu banyak namun setidaknya bisa membantu meringankan sekolah dalam pembangunan, sebagian semen juga diperbantukan ke gereja yang saat ini tengah membangun,” ucap Kapolres.
Kapolres Dogiyai Kompol Samuel D. Tatiratu S.I.K mengatakan selama ini terkesan ada jarak antara petugas Polri dengan masyarakat bahkan anggapan yang beredar di masyarakat bahwa kehadiran Polri maupun Rekan Rekan dari TNI membawa ancaman bagi kelangsungan hidup masyarakat sehingga kehadiran kami di sini untuk menghilangkan dan memutuskan pernyataan atau anggapan negatif yang ada.” Ujar Kapolres
“Ini merupakan bentuk nyata kehadiran Kepolisian di tengah tengah masyarakat dimana tidak hanya daerah perkotaan namun hingga daerah pedalaman dan kami sangat senang bisa diterima dengan hati terbuka dan senyuman dari masyarakat di Kampung Bukapa ini.
Bantuan yang diberikan kepada SD Negeri Inpres Bukapa Distrik Kamuu jalan Widiwiyai berupa 20 Karung beras dan 25 sak semen guna diberikan untuk membantu penyelesaian pembangunan gereja dalam melakukan aktivitas dan juga Pembangunan Sekolah Dasar Negeri Inpres Bukapa Untuk lebih maju kedepannya” Ucap Kapolres
Kepala sekolah SD Negeri Inpres Bukapa juga menyampaikan ucapan Terima kasih kepada Kapolres Dogiyai yang mana sudah bisa melewati jalan yang cukup jauh sehingga bisa datang dan lihat keadaan dan kondisi kami yang sedang dalam tahap pembangunan Sekolah di Distrik Kamu Selatan ini kami tidak bisa memberikan apa – apa tapi Tuhan Yang punya Berkat akan senantiasa memberikan Berkat yang sangat Luar biasa kepada Bapak Kapolres serta anggota Polres Dogiyai ” Ucap Saul Iyai S.Pd
“Kapolres berharap ke depan dan kapan saja POLRI dalam hal ini Polres Dogiyai akan selalu hadir di tengah-tengah masyarakat Kabupaten Dogiyai akhir kata Tuhan Yesus selalu memberkati Kita Semua ” Tutup Kapolres
(Humas Polres)